Menggunakan Transportasi Umum ke Bandara Udara Minangkabau bisa menjadi pilihan yang bijak, terutama jika tidak ingin membawa kendaraan pribadi.
Walaupun terletak di Kabupaten Padang Pariaman, akses untuk menuju bandara sebenarnya cukup mudah dijangkau.
Khususnya buat kamu yang tinggal di pusat kota atau daerah sekitarnya, berikut ini beberapa opsi transportasi umum yang bisa kamu pilih.
Yuk simak rute lengkap, biaya atau tarif yang dipatok, hingga jadwal operasionalnya.
1. Trans Padang + KA Minangkabau Ekspres
Salah satu pilihan termudah dan paling terjangkau adalah kombinasi antara Trans Padang dan Kereta Api Bandara (Minangkabau Ekspres).
Pilihan Rute:
- Koridor K1 (Trans Padang): Naik dari pusat kota Padang, arahkan perjalanan ke Stasiun Air Tawar atau Stasiun Tabing.
- Koridor K6 (Trans Padang): Langsung menuju Stasiun Padang yang terletak lebih dekat dari wilayah kota bagian selatan.
Dari stasiun-stasiun tersebut, kamu bisa langsung melanjutkan perjalanan menggunakan Kereta Api Minangkabau Ekspres, yang memang dikhususkan untuk rute ke bandara.
Tarif:
Trans Padang: Tarif umum Rp. 3.500 (jauh-dekat), Pelajar Rp. 1.500 (jauh-dekat)
Kereta Minangkabau Ekspres: Rp. 10.000 sekali jalan
Jadwal KA Minangkabau Ekspres:
Rute Bandara – Pulau Air: 07.25 – 20.09 WIB
Rute Pulau Air – Bandara: 06.05 – 18.48 WIB
Tiket bisa dibeli lewat aplikasi KAI Access atau langsung di stasiun terdekat.
Transportasi ini cocok buat kamu yang butuh kenyamanan, menghindari macet, dan ingin sampai ke bandara dengan waktu tempuh yang pasti.

2. Angkutan Kota Padang
Kalau kamu lebih familiar dengan angkutan kota (angkot), kamu juga bisa sampai ke BIM dengan kombinasi angkot dan naik ojek dari simpang bandara.
Rute & Cara:
- Naik angkot berwarna orange tujuan Batas Kota atau Lubuk Buaya, turun di Stasiun Mega Permai (depan Christine Hakim Idea Park).
- Lanjutkan dengan angkot warna biru/putih tujuan Palapa – Lubuk Alung, lalu turun di Simpang Bandara.
Nah dari sini, kamu bisa naik ojek pangkalan menuju gerbang Bandara Internasional Minangkabau.
Tarif:
Angkot: Sekitar Rp. 5.000 per orang per trayek
Ojek pangkalan: Harga bervariasi, rata-rata Rp. 10.000–15.000 tergantung negosiasi dan jarak
Pilihan ini memang membutuhkan sedikit waktu dan tenaga ekstra, tapi cocok buat kamu yang ingin hemat dan berpetualang layaknya warga lokal.
Baca Juga 3 Jenis Transportasi Umum di Kota Padang
3. Bus DAMRI Bandara
Kalau kamu mencari transportasi umum dengan kenyamanan setara mobil pribadi tapi tetap terjangkau, Bus DAMRI bisa jadi pilihan yang tepat.
DAMRI memiliki rute langsung dari pusat kota Padang menuju bandara, dengan fasilitas bus yang nyaman.
Rute:
RTH Imam Bonjol – BIM (Bandara Internasional Minangkabau)
Jadwal Operasional:
Dari RTH Imam Bonjol ke Bandara: 07.30 – 15.00 WIB
Dari Bandara ke Kota: 09.00 – 18.30 WIB
Tarif:
Rp. 30.000 per orang
Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan, kamu bisa hubungi DAMRI di nomor 1500 825.
Selain itu Bus DAMRI memiliki fasilitas AC yang dingin, kabin yang luas sehingga cocok untukd kamu yang membawa koper besar atau bepergian dengan keluarga.
Pilih Sesuai Kebutuhan dan Waktu Keberangkatan
Dengan banyaknya opsi transportasi umum ke Bandara Internasional Minangkabau, kamu tinggal menyesuaikan kebutuhan dan waktu keberangkatan.
Apabila kamu berangkat terlalu pagi, KA Bandara atau DAMRI bisa jadi opsi nyaman dan efisien.
Tetapi jika kamu punya waktu lebih fleksibel dan terbiasa dengan rute angkot, kombinasi angkot dan ojek juga bisa jadi solusi hemat.
Hal yang paling penting, pastikan kamu sudah menghitung waktu perjalanan dan memesan tiket kereta atau bus jauh hari jika diperlukan.
Semoga panduan diatas membantu kamu yang sedang bingung cari kendaraan umum ke Bandara Internasional Minangkabau.
Simpan artikel ini untuk referensi, dan share ke temanmu yang sebentar lagi akan terbang dari Padang.
Editor: Nanda Bismar