Close Menu
  • Home
    • About
    • Privacy Policy
    • UMKM
  • Culture
  • To Do
  • Food
  • Travel Tips
  • Services

Subscribe to Updates

Get the latest creative news from FooBar about art, design and business.

What's Hot

7 Tempat Makan dengan View Danau Maninjau Paling Indah 2026

24/01/2026

9 Makanan Khas Kabupaten Lima Puluh Kota yang Wajib Dicoba

01/01/2026

Ragam Penutup Kepala Adat di Minangkabau: Deta, Tingkuluak, hingga Suntiang

24/12/2025
Facebook X (Twitter) Instagram
Facebook X (Twitter) Instagram
West Sumatra 360
Saturday, January 24 Login
  • Home
    • About
    • Privacy Policy
    • UMKM
  • Culture
  • To Do
  • Food
  • Travel Tips
  • Services
West Sumatra 360
Home»Activity»4 Rekomendasi Tempat Main Padel di Kota Padang
Activity

4 Rekomendasi Tempat Main Padel di Kota Padang

Simon HenryBy Simon Henry21/11/2025
Share Facebook Twitter Pinterest Copy Link LinkedIn Tumblr Email Telegram WhatsApp
Tiga Rekomendasi Tempat Bemain Padel di Padang, Olahraga dan Lifestyle Kekinian
Photo by Manuel Pappacena on Unsplas
Share
Facebook Twitter LinkedIn Pinterest Email

Padel saat ini sedang menjadi trend global yang juga merambah ke Indonesia termasuk di Kota Padang.

Olahraga yang berasal dari Meksiko ditemukan pertama kali oleh Enrique Corcuera, dengan cepat menyebar ke seluruh dunia.

Awalnya tahun 1969, seorang teman Corcuera bernama Alfonso de Hohenlohe memperkenalkan olahraga ini ke kalangan elit di Marbella, Spanyol.

Kemudian popularitas padel meledak di Spanyol dan Argentina, hingga kini menjadi salah satu olahraga raket paling digemari di Eropa dan Amerika Latin.

Padel dimainkan secara ganda (empat orang) di lapangan berdinding kaca, memadukan elemen tenis dan squash.

Permainannya seru, mudah dipelajari, dan cocok untuk semua usia, sehingga tidak heran jika padel kini menjadi gaya hidup baru bagi pecinta olahraga.

Di Kota Padang, tren ini mulai berkembang dengan hadirnya beberapa lapangan modern yang siap memanjakan penggemar padel.

Berikut adalah 4 tempat bermain padel terbaik di Padang yang bisa kamu pertimbangkan untuk bermain bersama teman-teman.

1. Muaro Padel

Alamat: Jl. Batang Arau No. 70, Berok Nipah, Kecamatan Padang Barat

Terletak di kawasan ikonik dekat Jembatan Siti Nurbaya, Muaro Padel memiliki dua lapangan indoor dengan warna menarik: Blue Court dan Terracotta Court.

Untuk booking, kamu bisa menggunakan aplikasi AYO Indonesia, sehingga lebih praktis dan terjamin.

Fasilitas:

  • Tersedia dua lapangan indoor berkualitas internasional
  • Kamar mandi dengan shower, toilet, musholla
  • Area parkir luas

Harga Sewa: Rp. 300.000/jam (hari biasa), Rp. 320.000 – Rp. 330.000/jam (akhir pekan)

Promo: Grand opening diskon hingga Rp 280.000/jam

Dengan lokasi yang strategis dan suasana yang cozy, Muaro Padel menjadi pilihan favorit bagi mereka yang ingin mencoba olahraga ini sambil menikmati keindahan kawasan Batang Arau.

Baca Juga Cari Lapangan Tenis di Padang? Ini 3 Tempat Paling Recommended!

2. Glasshaus Court – Fabriek Padang

Alamat: Parupuk Tabing, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang

Glasshaus Court adalah pelopor padel di Padang, dengan fasilitas dua lapangan indoor memiliki desain yang menarik:

Fasilitas:

  • Dua lapangan indoor berstandar internasional, Pink Court yang super cute dan Terracotta Court yang elegan.
  • AC, cafe/resto, musholla, hot shower, toilet
  • Area parkir luas
  • Sewa raket (Rp. 35.000) dan fotografer (Rp. 170.000/jam)

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 06.00 – 24.00 WIB

Klook.com

Harga Sewa: Rp. 300.000 – Rp. 330.000 per jam

Tempat ini bukan hanya untuk olahraga, tapi juga untuk healing dengan vibe yang seru dan fasilitas yang lengkap.

Kamu bisa bermain padel sambil bersantai di cafe, menjadikannya destinasi olahraga sekaligus lifestyle spot.

Tidak heran jika Glasshaus Court menjadi pilihan utama bagi pecinta padel di Padang.

3. Qof Sport & Social Club (Coming Soon)

Alamat: Jl. By Pass KM9, Korong Gadang, Kecamatan Kuranji, Kota Padang

Qof Sport & Social Club menghadirkan rooftop padel court yang unik, memberikan pengalaman bermain dengan pemandangan kota dari ketinggian.

Tidak hanya itu, juga terdapat fasilitas gym di lantai satu dan dua dengan peralatan yang lengkap, ruang terpisah untuk pria dan wanita, serta full AC.

Cocok untuk kamu yang ingin olahraga sekaligus bersosialisasi dengan rekan kerja ataupun kenalan baru.

Fasilitas:

  • Cafe dan Resto
  • Musholla
  • Parkir Motor dan Mobil
  • Toilet
  • Shower dan Ruang Ganti
  • Wi-Fi

Harga Sewa: Rp. 250.000 per jam untuk hari kerja dan Rp. 300.000 untuk akhir pekan.

Selain padel, Qof juga menjadi pusat kebugaran dengan vibe modern, sehingga kamu bisa menggabungkan sesi gym dan padel dalam satu kunjungan.

Tempat ini cocok untuk komunitas olahraga yang ingin menjadikan padel sebagai bagian dari rutinitas sehat.

4. The Padel Dome

Akan segera dibuka di kawasan Belanti, Padang Utara dengan dua panoramic courts. 

Fasilitas:

  • Cafe dan Resto
  • Parkir Motor dan Mobil
  • Ruang Ganti
  • Musholla
  • Shower
  • Wi-Fi

Kenapa Harus Mencoba bermain Padel di Kota Padang?

  • Olahraga kekinian yang seru dan mudah dimainkan
  • Fasilitas modern dengan standar internasional
  • Cocok untuk olahraga sekaligus bersosialisasi

Tips Sebelum Bermain

  • Booking Online: Gunakan aplikasi AYO Indonesia untuk reservasi
  • Perlengkapan: Raket dan bola tersedia di venue, bawa sepatu olahraga dan handuk
  • Etika Bermain: Patuhi aturan venue, jangan membawa makanan/minuman dari luar

Padel bukan sekadar olahraga, tetapi juga gaya hidup yang menggabungkan keseruan, kesehatan, dan interaksi sosial.

Dengan hadirnya Qof Sport & Social Club, Muaro Padel, dan Glasshaus Court, Kota Padang kini memiliki fasilitas olahraga modern yang siap mendukung tren ini.

Jadi, tunggu apa lagi? Ajak teman-temanmu, segera booking lapangan, dan rasakan sensasi bermain padel di kota yang penuh pesona.

Padel di Padang bukan hanya sekedar olahraga, tetapi juga sebagai ajang sosial dan lifestyle yang sesuai dengan keinginan kamu.

Editor: Nanda Bismar
Share. Facebook Twitter WhatsApp Telegram LinkedIn Copy Link
Simon Henry
  • Instagram

Related Posts

8 Air Terjun Terindah di Kabupaten Padang Pariaman

11/12/2025

Onyx Gym Club: Pilihan Gym Modern di Kota Lubuk Sikaping

01/12/2025

Ruang Terbuka Hijau di Padang: 3 Tempat Favorit Anak-anak Bermain Skuter

03/11/2025
Add A Comment

Comments are closed.

Top Posts

Ruang Terbuka Hijau di Padang: 3 Tempat Favorit Anak-anak Bermain Skuter

03/11/2025

5 Things To Do in Mentawai Islands

03/12/2022

Kalender Wisata Sumatera Barat Bulan Desember 2022

29/11/2022

Kabupaten/Kota yang Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan Tahun 2023

27/07/2024

Danau Maninjau Pacu Biduak Open Race 2022

01/12/2022

Subscribe to Updates

Get the latest tech news from FooBar about tech, design and biz.

Most Popular

Ruang Terbuka Hijau di Padang: 3 Tempat Favorit Anak-anak Bermain Skuter

03/11/2025

5 Things To Do in Mentawai Islands

03/12/2022

Kalender Wisata Sumatera Barat Bulan Desember 2022

29/11/2022
Our Picks

7 Tempat Makan dengan View Danau Maninjau Paling Indah 2026

24/01/2026

9 Makanan Khas Kabupaten Lima Puluh Kota yang Wajib Dicoba

01/01/2026

Ragam Penutup Kepala Adat di Minangkabau: Deta, Tingkuluak, hingga Suntiang

24/12/2025

Subscribe to Updates

Get the latest creative news from FooBar about art, design and business.

Facebook X (Twitter) Instagram
  • About
  • Privacy Policy
  • Our Team
© 2026 WestSumatra360.com. Designed by Hendri Simon.

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.

Sign In or Register

Welcome Back!

Login to your account below.

Lost password?